Pada sebuah kesempatan interview yang dilakukan oleh MCV, Kinect creative boss, Kudo Tsunda, mengungkapkan bahwa versi Kinect masa depan akan memiliki kemampuan untuk mendeteksi nada suara dan sikap tubuh pemainnya.
Tampaknya ide di balik sejumlah gerakan ini adalah untuk menciptakan game yang lebih immersive, yang memungkinkan gamer untuk beraksi layaknya aktor dalam cerita dan memiliki karakter dalam respon game yang didasarkan dari suara dan sikap tubuh mereka. Ide yang cukup mengesankan, bukan?
“Kami tengah mencari cara tentang bagaimana kami bisa membuat orang lebih terlihat seperti aktor dalam cerita. Kami rasa Mass in Effect 3 adalah game yang cocok dan mengesankan. Kami ingin agar Kinect tidak hanya bisa mendeteksi apa yang Anda katakan, tetapi juga nada suara dan sikap tubuh Anda,” ungkap Kudo Tsunda. Sampai saat ini masih belum ada informasi kapan teknologi baru ini akan dilepas ke pasar. Apakah Anda sudah tidak sabar untuk menikmati pengalaman baru ini?